Saturday, April 7, 2012

Serat Rami


Serat rami telah digunakan di  Cina  dan Mesir sejak  beberapa ribu tahun silam.  Pohon serat  rami tersebut mudah tumbuh di daerah yang berudara lembab dan panas. Pohonnya dipanen dengan cara  ditebang. Setelah ditebang tunas baru akan tumbuh segera. Tiap tahun dapat dipanen sampai tiga kali.
Bundel serat rami dipisah-pisahkan dengan mesin pemisah (decortization machine). Setelah dipisah dari kayunya, serat harus dimasak (degumming) dengan larutan alkali lemah.  Serat rami merupakan serat batang yang  ter panjang dibanding yang lainnya, panjang  sekitar 30 cm dan  sebelum dipintal dipotong-potong dahulu menjadi bentuk stapel dengan panjang  sekitar 5 cm. Serat rami mentah banyak diekspor ke  Jepang yang akan dipintal dan ditenun menjadi kain. Negara penghasil benang dan kain rami, adalah  Jepang  Jerman dan Perancis.  Indonesia mengusahakan produksi rami secara nasional, tetapi hasilnya belum mencapai sasaran, meskipun rami penelitian dari Balai Besar Tekstil Departemen Perindustrian memberikan hasil memungkinkan untuk diproduksi.
Apabila dilihat dengan miskroskop, serat  rami serupa benar dengan  serat flax. Warnanya putih dan serat rami merupakan salah satu serat yang kuat dan  saat serat basah kekuatan akan bertambah, danmemiliki kilau seperti sutera. Tetapi rami mempunyai kekurangan, misalnya kaku, kelentingan rendah, mudah kusut, keelastikan rendah, rapuh sehingga mudah sobek waktu dilipat berulang-ulang pada satu tempat yang sama. Rami banyak dipakai untuk kain celana, baju, taplak meja dan sapu tangan.



No comments:

Saturday, April 7, 2012

Serat Rami


Serat rami telah digunakan di  Cina  dan Mesir sejak  beberapa ribu tahun silam.  Pohon serat  rami tersebut mudah tumbuh di daerah yang berudara lembab dan panas. Pohonnya dipanen dengan cara  ditebang. Setelah ditebang tunas baru akan tumbuh segera. Tiap tahun dapat dipanen sampai tiga kali.
Bundel serat rami dipisah-pisahkan dengan mesin pemisah (decortization machine). Setelah dipisah dari kayunya, serat harus dimasak (degumming) dengan larutan alkali lemah.  Serat rami merupakan serat batang yang  ter panjang dibanding yang lainnya, panjang  sekitar 30 cm dan  sebelum dipintal dipotong-potong dahulu menjadi bentuk stapel dengan panjang  sekitar 5 cm. Serat rami mentah banyak diekspor ke  Jepang yang akan dipintal dan ditenun menjadi kain. Negara penghasil benang dan kain rami, adalah  Jepang  Jerman dan Perancis.  Indonesia mengusahakan produksi rami secara nasional, tetapi hasilnya belum mencapai sasaran, meskipun rami penelitian dari Balai Besar Tekstil Departemen Perindustrian memberikan hasil memungkinkan untuk diproduksi.
Apabila dilihat dengan miskroskop, serat  rami serupa benar dengan  serat flax. Warnanya putih dan serat rami merupakan salah satu serat yang kuat dan  saat serat basah kekuatan akan bertambah, danmemiliki kilau seperti sutera. Tetapi rami mempunyai kekurangan, misalnya kaku, kelentingan rendah, mudah kusut, keelastikan rendah, rapuh sehingga mudah sobek waktu dilipat berulang-ulang pada satu tempat yang sama. Rami banyak dipakai untuk kain celana, baju, taplak meja dan sapu tangan.



No comments: